Berita 

Kaltim Gelar Sayembara Penulisan Cerita Anak

Litera.co.id- Kalimantan Timur menggelar sayembara penulisan cerita anak. Sayembara ini juga boleh diikuti oleh warga Kalimantan Utara. Sayembara yang dihelat oleh Kantor Bahasa Kalimantan timur ini akan mendapatkan hadiah total sebesar Rp 50juta. Berikut ketentuan-ketentuan bagi peserta yang ingin mengikuti sayembara penulisan cerita anak 2017 ini.

 

Ketentuan sayembara:

 

1. Berlaku untuk warga Kaltim/Kaltara (dibuktikan dengan fotokopi kartu identitas [ktp/kartu pelajar/ktm,dll]) segala usia
2. Cerita anak untuk konsumsi pembaca usia 10–12 tahun
3. Berbentuk cerita anak (bukan dongeng atau cerita rakyat)
4. Isi bacaan memiliki pesan tentang sikap hidup dalam keluarga dan lingkungan; tidak mengandung unsur ke-porno-an/kekerasan/sentimen SARA
5. Disertai surat pernyataan bermaterai bahwa naskah merupakan karya asli dan belum pernah diterbitkan serta tidak sedang dilombakan di tempat lain
6. Tema: gambaran kehidupan anak-anak Kaltim/Kaltara (perdesaan atau perkotaan)
7. Panjang naskah 30–40 halaman kwarto (spasi 1,5 huruf arial font 12)
8. Naskah diterima selambatnya 31 Agustus 2017 dicetak dan dijilid sebanyak 3 rangkap (disertai file).

 

Hadiah pemenang sayembara:

 

Pemenang I sebesar rp12.000.000,00
Pemenang II sebesar rp10.000.000,00
Pemenang III sebesar rp8.000.000,00
Pemenang IV sebesar rp6.000.000,00
Pemenang V sebesar rp4.000.000,00
Pemenang VI–XV masing-masing sebesar rp1.000.000,00

 

Naskah terjilid dikirim ke alamat: panitia sayembara penulisan cerita anak, Kantor Bahasa Kaltim, Jalan Batu Cermin 25 Sempaja Utara, Samarinda 75119. file dikirim ke alamat sayembarakaltim2017@gmail.com

(MP)

 

 

Related posts

Leave a Comment

nineteen − eleven =